Warga Pangenan Cirebon Geruduk Tempat Penjemuran Bulu Ayam Ilegal, Tak Kuat dengan Bau Menyengat
CIREBON - Warga Kecamatan Pangenan, Kabupaten Cirebon mendatangi tempat penjemuran bulu ayam ilegal yang meresahkan.
Warga setempat resah, karena tempat penjemuran bulu ayam ilegal di Desa Japura Lor, Kecamatan Pangenan, Kabupaten Cirebon, menimbulkan bau tidak sedap yang sangat mengganggu.
Lokasi penjemuran tersebut berada di Blok Kalibangka. Dan yang terkena dampak bau adalah warga Blok Kalibangka, Desa Rawa Urip.
Sedangkan pabrik pengolahan bulu ayam ada di Desa Pangarengan. Yang berdampingan juga dengan Blok Kalibangka.
Tak tahan dengan polusi yang ditimbulkan, wargapun mendatangi tempat penjemuran bulu ayam ilegal, bersama Polsek Pangenan, Kabupaten Cirebon.
Baca juga:
- Megawati Pilih Ganjar di Pilpres 2024, Pengamat Sebut Puan Bisa Bikin Babak Belur PDIP
- Haikal Hassan Disebut Berguru di Israel, Ini Fotonya
Salah seorang warga, Qorib Magelung Sakti mengungkapkan, penjemuran bulu ayam ilegal tersebut perlu segera ditindak karena meresahkan warga.
\"Baunya tidak kuat. Ini harus segera ditindak, karena tempat penjemuran bulu alam ini diduga ilegal,\" kata Qorib, kepada radarcirebon.com, Minggu (20/2/2022).
Diungkapkan dia, saat didatangi di lokasi terdapat banyak bulu ayam yang ditutupi plastik dalam proses penjemuran. Akibatnya bau tidak sedap sangat menyengat.
Berita berlanjut di halaman berikutnya...
Baca juga:
- Konten Tawuran Kabupaten Cirebon Kembali Marak di Medsos, Wilayah Barat
- Foto Editan Anies Baswedan Ala Pembalap MotoGP, Dinsindir Wargnet: Tercepat Ngibulnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: